Sabtu, 29 November 2014

Waspada Perempuan Yang Kost




Dijaman sekarang banyak anak kosan menjadi inceran para penjahat terutama perempuan yang sering dianggap lemah. Seperti yang kita sering dengar dan melihat kejadian pembunuhan, perampokan maupun kasus mutilasi sekalipun itu kebanyakan perempuan yang menjadi korbannya, maka dari itu bagi para perempuan yang ngekost untuk berhati-hati carilah tempat kost yang aman dan dekat dengan keramaian.
Sebaiknya perempuan yang baik itu tidak akan membawa teman prianya atau memberi tahu tempat kosannya kecuali terdesak atau memang ada perlu mendadak, karena hati seseorang tidak ada yang tau baik atau jahatnya. Kita tidak boleh melihat dari luarnya saja dan jangan cepat percaya pada orang yang kita belum kenal dekat. Jika ada barang kehilangan ditempat kosan kita pasti akan bingung dan menuduh orang dalam yang mengambilnya padahal belum tentu juga siapa tau teman kita sendiri yang tau akan keberadaan benda kesayangan kita.Maka dari itu jika kita baru masuk kuliah jangan cepat mudah percaya pada orang yang baru kita kenal atau teman baru, banyak perempuan atau laki-laki yang kita anggap baik tapi hatinya ada berniat jahat pada kita, jadi kita harus pintar mencari teman baru dan pergaulan dijaman sekarang . Bagi perempuan carilah tempat kosan yang aman dan ada teman yang kita kenal satu kosan. Lebih baik lagi jika kita sudah kenal dan dekat kepada ibu pemilik kosan.
Kita bisa mengambil salah satu contoh kejadian seorang yang ngekos untuk kuliah dan berakhir dengan tragis. “Seorang wanita yang memergoki perampok dikamar kosannya sendiri awalnya dia takut untuk memergokinya saat dia masuk kekamar kosan ketauanlah ada seorang laki-laki sedang mengacak lemarinya. Saat dia ingin teriak seorang laki-laki itu langsung menutup mulutnya dan mencekik wanita itu sampai akhirnya tewas, dan mayatnya diletakkan dibawah tempat tidur. Pembunuhan itu ketauan ketika teman kuliahnya datang dan membuka pintu kosan seorang wanita tersebut seketika terkejut dan tidak menyangka temannya sudah tidak bernyawa lagi tak lama kemudian ketauanlah pembunuhnya ternyata teman laki-laki yang baru dia kenal ditempat kuliahnya” nah cerita tersebut dapat memberi kita pelajaran bagi perempuan yang saat ini ngekos untuk berhati-hati dan tetap berwaspada pada lingkungan sekitarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar