Pengaruh
Pemuda Dalam Perkembangan Teknologi
Dibuat oleh : Nabila Firdawati
Dosen Pembimbing:
Bapak Emilianshah Banowo
Universitas Gunadarma
Depok, Indonesia
KATA PENGANTAR
Puji syukur saya panjatkan kepada Allah SWT yang
mana atas berkat dan rahmat-Nya lah saya dapat menyelesaikan makalah yang
berjudul “Pengaruh Pemuda
Dalam Perkembangan Teknologi
” meskipun penulis menyadari masih banyak terdapat kesalahan. Shalawat
serta salam saya ucapkan kepada junjunan alam yakni habibana wanabiyana
Muhammad SAW kepada sahabatnya serta tabi’in tabi’atnya yang mudah-mudahan
sampai kepada kita selaku umatnya. Serta tidak lupa saya ucapkan terimakasih
kepada pihak-pihak yang telah membantu baik berupa moril ataupun materi.
Hingga pada akhirnya semoga makalah ini bisa
bermanfaat bagi saya sendiri khususnya umumnya bagi para pembaca yang
mudah-mudahan dapat menjadi ilmu yang bermanfaat.
Jakarta, 20 November 2014
Penulis,
Nabila
Firdawati
Daftar Isi
Halaman Judul ..................................................................................................................... i
Kata Pengantar
.................................................................................................................... ii
Daftar Isi
............................................................................................................................ iii
Bab 1 Pendahuluan
............................................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................ 2
1.3 Tujuan Makalah ............................................................................................... 2
1.4 Metode Penulisan .............................................................................................. 2
1.1 Latar Belakang ................................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................................................ 2
1.3 Tujuan Makalah ............................................................................................... 2
1.4 Metode Penulisan .............................................................................................. 2
Bab 2 Tinjaun
Teori ...........................................................................................................
3
2.1 Pengertian Teknologi........................................................................................ 3
2.2 Pengertian Pemuda .......................................................................................... 3
2.1 Pengertian Teknologi........................................................................................ 3
2.2 Pengertian Pemuda .......................................................................................... 3
Bab 3 Pembahasan
..............................................................................................................
4
3.1 Pengaruh Perkembangan Teknologi .................................................................
4
Bab 4 Penutup
.................................................................................................................... 7
4.1 Kesimpulan
......................................................................................................
7
4.2
Sasaran..............................................................................................................
7
4.2 Daftar
Isi............................................................................................................ 7
BAB I
PENDAHULUAN
1.1
Latar Belakang
Di zaman
yang sangat modern ini, Suatu titik terang yang bermula pada suatu
kesederhanaan pada kehidupan manusia, telah menjadi sesuatu yang bermanfaat
untuk mempermudah semua aspek kehidupan bernama TEKNOLOGI. Dunia informasi saat
ini seakan tidak bisa terlepas dari teknologi.
Berbagai
informasi yang terjadi di berbagai belahan dunia kini telah dapat langsung kita
ketahui berkat kemajuan teknologi. Kalau dahulu kita mengenal kata pepatah
“dunia tak selebar daun kelor”, sekarang pepatah itu selayaknya berganti dunia
saat ini selebar daun kelor, karena cepatnya akses informasi di berbagai
belahan dunia membuat dunia ini seolah semakin sempit dikarenakan kita
dapat melihat apa yang terjadi di Amerika misalnya, meskipun kita berada
di Indonesia. Konsumsi remaja akan teknologi menjadikan dunia teknologi
semakin lama semakin canggih komunikasi yang dulunya memerlukan waktu yang lama
dalam penyampaiannya kini dengan teknologi segalanya menjadi sangat dekat dan
tanpa jarak.
Tentu kemajuan teknologi ini menyebabkan perubahan yang begitu besar pada
kehidupan umat manusia dengan segala peradaban dan kebudayaannya. Perubahan
ini juga memberikan dampak yang begitu besar terhadap transformasi
nilai-nilai yang ada di masyarakat. Khususnya masyarakat dengan budaya
dan adat ketimuran seperti Indonesia. Saat ini, di Indonesia dapat kita
saksikan begitu besar pengaruh kemajuan teknologi terhadap nilai-nilai
kebudayaan yang di anut masyarakat, baik masyarakat perkotaan maupun
pedesaan (modernisasi). Kemajuan teknologi seperti televisi, telepon dan
telepon genggam (HP), bahkan internet bukan hanya melanda masyarakat kota,
namun juga telah dapat dinikmati oleh masyarakat di pelosok-pelosok desa. Akibatnya,
segala informasi baik yang bernilai positif maupun negatif, dapat dengan mudah
di akses oleh masyarakat. Dan di akui atau tidak, perlahan-lahan mulai mengubah
pola hidup dan pola pemikiran masyarakat khususnya masyarakat pedesaan
dengan segala image yang menjadi ciri khas mereka.
I.2 Perumusan Masalah
1. Pengertian teknologi dan pemuda ?
2. Pengaruh perkembangan teknologi ?
3. Apa dampak negatif dan positif ?
I.3 Tujuan
Penulisan
Tujuan penulisan makalah ini untuk memenuhi tugas mata kuliah Metode
Penulisan Karya Ilmiah yang pada akhirnya para pembaca dapat bersikap positif
dalam menyikapi perkembangan tekhnologi yang berkembang dengan tidak
menyalahgunakan tujuan awal dari handphone.
I.4 Metode
Penulisan
Dalam penulisan makalah ini penulis menggunakan metode penjabaran materi,
adapun teknik yang digunakan yaitu studi pustaka dan studi kasus dengan
mempelajari buku-buku, browsing internet dan sumber lain untuk mendapatkan data
untuk pembuatan makalah ini.
BAB II
TINJAUN
TEORI
2.1
Pengertian Teknologi
Istilah “teknologi” berasal dari “techne “ atau cara dan “logos” atau
pengetahuan. Jadi secara harfiah teknologi dapat diartikan pengetahuan tentang
cara. Pengertian teknologi sendiri menurutnya adalah cara melakukan sesuatu
untuk memenuhi kebutuhan manusia dengan bantuan akal dan alat, sehingga seakan-akan
memperpanjang, memperkuat atau membuat lebih ampuh anggota tubuh, pancaindra
dan otak manusia.
Definisi teknologi yang lain diberikan oleh Rias Van Wyk
"Technology is a "set of means" created by people to facilitate
human endeavor". Dari definisi tersebut, ada beberapa esiensi yang
terkandung yaitu :
1. Teknologi terkait dengan ide atau pikiran yang tidak akan pernah
berakhir,
2. Teknologi merupakan kreasi dari manusia,
3. Teknologi merupakan himpunan dari pikiran (set of means)
4. Teknologi bertujuan untuk memfasilitasi human endeavor (ikhtiar manusia)
Dari definisi di atas, ada 3 (tiga) entitas Yang terkandung dalam teknologi
yaitu, Skill (Keterampilan), Algorithnia (Logika berfikir) dan hardware
(Perangkat Keras).
2.2 Pengertian Pemuda
Pemuda diidentikkan dengan kaum muda
yang merupakan generasi bangsa, yang akan menentukan perubahan-perubahan dimasa
yang akan datang. Sebagai seorang mahasiswa/mahasiswi kita adalah pemuda yang
memiliki intelektual yang dapat berpikir demi perubahan dan kemajuan negara
ini. Telah kita ketahui bahwa pemuda atau generasi muda merupakan
konsep-konsep yang selalu dikaitkan dengan masalah nilai. hal ini merupakan
pengertian idiologis dan kultural daripada pengertian ini. Di dalam masyarakat
pemuda merupakan satu identitas yang potensial sebagai penerus cita-cita
perjuangan bangsa dan sumber insani bagi pembangunan bangsanya karma pemuda
sebagai harapan bangsa dapat diartikan bahwa siapa yang menguasai pemuda akan
menguasai masa depan.
BAB III
PEMBAHASAN
3.1
Pengaruh Perkembangan Teknologi
1. Dampak Negatif
Diantara dampak negatif teknologi informasi terhadap manusia dapat
disebutkan sebagai berikut :
Ø Bidang
sosial dan budaya
Dampaknya
yang dapat kita lihat pada aspek budaya antara lain adalah :
a. Perbedaan
kepribadian pria dan wanita
b.
Meningkatnya rasa percaya diri
c. Tekanan,
kompetisi yang tajam di berbagai aspek kehidupan
Meskipun demikian, kemajuan teknologi akan berpengaruh negatif terhadap
aspek budaya yang kebanyakan akaan dianut oleh para remaja :
a.
Kemerosotan moral di kalangan warga masyarakat, khususnya di kalangan
remaja dan
pelajar
b. Kenakalan
dan tindak menyimpang di kalangan remaja semakin meningkat
c. Pola
interaksi antar manusia yang berubah
Ø Bidang
pendidikan
Teknologi mempunyai peran yang sangat penting dalam bidang pendidikan
antara lain:
a. Munculnya media massa, khususnya media elektronik sebagai sumber
ilmu dan pusat pendidikan
b. Munculnya metode-metode pembelajaran yang baru, yang memudahkan siswa
dan guru dalam proses pembelajaran
c. Sistem
pembelajaran tidak harus melalui tatap muka
Disamping itu juga muncul dampak negatif dalam proses pendidikan antara
lain:
a. Kerahasiaan alat tes semakin terancam Program tes inteligensi seperti
tes Raven, Differential Aptitudes Test dapat diakses melalui compact disk
b. Penyalah gunaan pengetahuan bagi orang-orang tertentu untuk melakukan
tindak kriminal
Ø Pengaruh Perkembangan Teknologi Terhadap Psikologi Remaja.
Saat ini dapat kita lihat betapa kemajuan teknologi telah mempengaruhi gaya
hidup dan pola pikir masyarakat, terutama di kalangan remaja. Saya lebih
menekankan dampak teknologi pada kehidupan remaja dengan alasan merekalah yang
lebih dekat dan lebih banyak berinteraksi dengan teknologi seperti televisi,
HP, ataupun internet. Dan juga secara pengaruh, merekalah yang paling rentan
terkena pengaruh/dampak negatif dari teknologi tersebut. Kalo dulu kita lihat
para siswa bersekolah dengan hanya membawa buku-buku pelajaran ataupun alat
tulis, kini dapat kita saksikan para siswa berangkat sekolah dengan HP sebagai
bawaan wajib mereka. Entah sebetulnya mereka benar-benar membutuhkan HP
tersebut sebagai alat komunikasi atau tidak, yang jelas bagi remaja sekarang,
HP merupakan sarana gaul yang mutlak mereka miliki. Semakin bagus HP yang mereka
punya, semakin merasa gaul dan percaya dirilah mereka (walaupun mungkin mereka
tidak tahu bagaimana cara menggunakan fitur-fitur canggih yang mereka punya di
HP mereka).
Memberikan alat komunikasi seperti HP kepada anak, sesungguhnya bukan hal
yang salah, karena dengan HP tersebut, mungkin orang tua berharap komunikasi
dengan sang anak lebih mudah dan lancar, akan tetapi, hal tersebut menjadi
boomerang ketika ternyata HP tersebut disalah gunakan oleh anak untuk hal-hal
yang negatif seperti menyimpan foto-foto ataupun video porno dan juga di
gunakan sebagai alat yang memperlancar komunikasi dengan lawan jenis untuk hal-hal
yang kurang bermanfaat seperti pacaran, sehingga dengan HP tersebut berdampak
negatif pada anak seperti terjadinya pergaulan bebas, seks di luar
nikah dan
menurunnya prestasi belajar bahkan juga bisa terjadi anak mengambil
uang ataupun
barang berharga milik orang tuanya tanpa izin hanya untuk membeli
pulsa.
Karena itu, orang tua hendaknya benar-benar mempertimbangkan matangmatang
segala dampak yang akan timbul sebelum memutuskan untuk memberikan HP ataupun
benda-benda lain yang sekiranya berdampak negatif terhadap perkembangan
anaknya.
Ketika memutuskan untuk memberikan HP kepada anak, alangkah baiknya orang
tua juga mengawasi dan mengarahkan anak agar anak tidak lepas kontrol dalam
menggunakan HP. Tidak ada salahnya sewaktu-waktu kita memeriksa HP anak untuk
mengetahui isi yang ada di dalamnya dengan meminta ijin anak terlebih dahulu.
Karena dengan meminta ijin, anak akan merasa dihargai dan itu memberikan
pengaruh yang besar terhadap pribadinya dan juga membentuk kesan positif dalam
diri mereka tentang pribadi kita sebagai orang tua. Ketika kita dapati mungkin
ada video porno di HP anak, jangan langsung bersikap menghakimi dan menghukum layaknya
seorang polisi, akan tetapi alangkah baiknya kita tanyakan kepada anak darimana
dia mendapat video itu dan untuk apa dia menyimpannya.
2. Dampak Positif
·
Menambah wawasan baik dari luar maupun dari dalam
negeri, mendapatkan informasi dengan lebih cepat,membantu dalam dunia
pendidikan misalnya internet memiliki pengaruh yang sangat positif terhadap
perkembangan pendidikan remaja, internet bisa menyuguhkanberbagai informasi
pendidikan yang di butuhkan oleh remaja sekolah.
·
Karena banyak sekali para remaja pengguna jaringan
teknologi informasi ( internet ). Tidak mengakses suatu hal yang sewajarnya,
mereka telah memanfaatkan dengan menyalah gunakan kecanggihan teknologi dengan
mengakses galeri-galeri yang bernuansa pornografi, yang semuanya itu sangat
tidak wajar bagi para pengguna khususnya para remaja untuk memanfaatkan dengan
menyaksikan tayangan-tayangan budaya asing yang tidak normatif. Membuka
situs-situs video porno, gambar porno tidak sesuai dengan hal yang dibutuhkan
dibidang pendidikan. Padahal hal seperti ini bisa membahayakan seorang pelajar,
karena diantara mereka ada yang mencoba melakukan hubungan seks tanpa ada
ikatan pernikahan dan juga hubungan seks bisa juga menimbulkan penyakit seperti
HIV atau Aids. Karena kita tidak tahu, pasangan yang diajak hubungan seks
mempunyai penyakit yang mematikan itu apa tidak. Hal ini membuat para orang tua
dan guru prihatin sekaligus khawatir akan perkembangan moral mereka.
·
Masa remaja adalah masa pencarian jati diri, dan bisa
saja dalam proses pencarian jati diri itu remaja tersebut melalui jalan yang
benar atau jalan yang salah. Apabila remaja gagal dalam mengembangkan rasa
identitasnya, maka remaja akan kehilangan arah. Memang kemajuan teknologi saat
ini tidak bisa dipisahkan dari kehidupan masyarakat. Berbagi informasi yang
terjadi diberbagai belahan dunia kini telah dapat langsung kita ketahui berkat
kemajuan teknologi ( Globalisasi ).
BAB IV
PENUTUP
4.1 KESIMPULAN
Pada hakikatnya, kemajuan teknologi dan pengaruhnya dalam kehidupan
adalah hal
yang tak dapat kita hindari. Akan tetapi, kita dapat melakukan tindakan
yang
bijaksana terhadap diri kita sendiri, keluarga dan juga masyarakat luas agar
kemajuan teknologi
yang semakin dahsyat ini tidak sampai menggeser jati diri kita sebagai manusia
yang memiliki norma dan juga nilai-nilai pekerti yang luhur.
Peran pemuda dalam perkembangan teknologi sangatlah perlu
ditingkatkan karena para pemuda dan pemudi lah yang bisa menentukan karakter
bangsa di masa yang akan datang. Sangat disayangkan jika para pemuda hanya
bermalas malasan di kamar tidur untuk bermain HP dan facebook bahkan tidak
jarang juga ketika lagi kerja di kantor atau ketika lagi belajar di kelas ada
saja yang melakukan chating, main facebook, ngeblog, mendengarkan MP3 pake
headshet itulah para pemuda yang menjadi korban perkembangan teknologi. Tetapi
tidak jarang juga adanya perkembangan teknologi seperti HP, Internet, Facebook,
TV akan memudahkan kita dalam hal penyampaian informasi dan berita. Intinya
adanya perkembangan teknologi yang begitu pesat harus disikapi dengan benar
oleh para pemuda karena peran pemuda
dalam perkembangan teknologi sangat besar untuk bangsa dan negara di
masa yang akan datang.
4.2 SARAN
Terima kasih kami ucapakan kepada para pembaca makalah ini khususnya
mahasiswa dan mahasiswi yang mempelajari makalah ini semoga makalah ini dapat
bermamfa’at bagi kita semua. Mungkin makalah ini masih banyak di temukan
kesalahan dan mungkin masih jauh dari sempurna. untuk itu kami memohon kritik
dan sarannya yang bersifat membangun
DAFTAR
PUSTAKA
1.
Azizy, A. Qodri, MA. 2003. Melawan Globalisasi – Reinterpretasi Ajaran
Islam. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.
2.
Susanto, Phil, Astrid. 1978. Pengantar Sosiologi dan Perubahan Sosial.
Bandung : Bina Cipta.
3.
http://kimngegong13.blogspot.com/2012/09/pengaruh-perkembangan-teknologi.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar